Minggu, 16 Oktober 2011

Pengertian PAKEM

Pembelajaran aktif, kreatif, efektif dan menyenangkan (PAKEM) merupakan metode dalam proses pembelajaran yang bertujuan untuk menciptakan tujuan belajar yang lebih interaktif serta mengembangakan keterampilan, kreativitas, pengetahuan dan sikap yang dibutuhkan siswa dalam kehidupan sehari-hari.  Dalam hal ini PAKEM juga membantu guru agar dapat mengajar secara vareatif sehingga tercipta suana belajar yang tidak membosankan dan juga tepat sasaran. Siswapun dapat lebih mudah memahami materi yang diberikan,  memiliki motivasi belajar,  dan lebih berpartisipasi aktif dalam proses pembelajaran (Rosdijati dkk, 2010:10).
Menurut Budimansyah dkk (2009:70)  aktif dimaksudkan bahwa dalam proses pembelajaran guru harus menciptakan suasana sedemikian rupa sehingga peserta didik aktif mengajukan pertanyaan,  mengemukakan gagasan,  dan mencara data dan innfromasi yang mereka perlukan untuk memecahkan masalah. belajar memang merupakan suatu proses aktif dari si pembelajar dalam membangun pengetahuannya,  bukan proses pasif yang hanya menerima kucuran ceramah guru tentang pengetahuan.  ٍSehingga,  jika pembelajaran tidak memberikan kesempatan kepada siswa untuk berperan aktif,  maka pembelajaran tersebut bertentangan dengan hakekat belajar.  Peran aktif dari siswa sangat penting dalam rangka pembentukan generasi yang kreatif,  yang mampu menghasilkan sesuatu untuk kepentingan dirinya dan orang lain.  
Kreatif dimaksudkan agar guru menciptakan kegiatan belajar yang beragam sehingga memenuhi berbagai tingkat kemampuan siswa. Disini guru perlu memahami perbedaaan tingkat kemampuan tiap siswa dan tiap kelasnya.  
Keadaan aktif dan menyenangkan tidaklah cukup jika proses pembelajaran tidak efektif,  yaitu tidak menghasilkan apa yang harus dikuasai siswa setelah proses pembelajaran berlangsung,  sebab pembelajaran memiliki sejumlah tujuan pembelajaran yang harus dicapai.  Jika pembelajaran hanya aktif dan menyenangkan tetapi tidak efektif,  maka pemebalajaran tersebut tak ubahnya seperti bermain biasa )Budimansyah dkk, 2009:70).
Menyenangkan adalah suasana belajar mengajar yang menyenangkan sehingga siswa memusatkan perhatiannya secara penuh pada belajar sehingga waktu curah perhatiannya tinggi.  Menurut hasil penelitian,  tingginya waktu curah terbukti meningkatkan hasil belajar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar